Jumat, 30 Januari 2009

Presiden Israel Diteriaki "Pembunuh" oleh PM Turki

DAVOS, JUMAT — Perdana Menteri Turki Tayyip Erdogan beranjak meninggalkan Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss, Kamis (29/1), setelah menyebut Presiden Israel Shimon Peres sebagai "pembunuh." Sebutan itu dikumandangkan oleh Tayyip Erdogan sebagai bentuk keprihatinan terhadap sikap Shimon Peres yang mendukung operasi militer Israel di Gaza.

Presiden Israel Shimon Peres (kanan) mendengarkan tanggapan Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan setelah menyampaikan pembelaan terhadap operasi militer Israel di Jalur Gaza pada hari kedua Forum Ekonomi Dunia di Davos, 29 Januari 2009
Peserta debat yang bertopik Gaza, seperti penasihat Presiden Barack Obama, Valerie Jarret, tersontak melihat Erdogan dan Shimon Peres terlibat debat sengit dengan nada tinggi dan penuh emosi. Dalam debat yang memanas itu, Peres tetap membela posisi Israel dalam serangan militer selama 23 hari terhadap militan Hamas.

Peres menerangkan, operasi militer Israel diberlakukan sebagai respons atas serangan roket Hamas selama 8 tahun yang diarahkan ke wilayah teritorial Israel. Saat menyampaikan pandangannya itu, Peres kerap kali melepas pandangannya ke Erdogan yang mengkritik pemblokadean Israel atas wilayah Gaza.

Erdogan menyebut pemblokadean itu sebagai penjara "terbuka" yang terisolasi dari belahan dunia lain. Erdogan menyampaikan keprihatinannya terhadap operasi militer Israel yang menewaskan sekitar 1.300 warga Palestina, lebih dari separuh di antaranya adalah warga sipil.

"Kenapa Hamas menembakkan roket? Tak ada pemblokadean terhadap Hamas sebelumnya," kata Peres dengan nada suara penuh emosional. "Kenapa mereka (Hamas) memerangi kami, apa yang mereka inginkan? Tak pernah ada kelaparan sebelumnya di Gaza."

Debat ini melibatkan Israel dan Turki sebagai pusat perhatian mengingat peran penting Turki sebagai moderator perdamaian Israel dengan Suriah. Erdogan menyampaikan kekecewaannya dengan mengenang upayanya mengadakan pendekatan perdamaian dengan Perdana Menteri Israel Ehud Olmert sebelum Israel melancarkan operasi militer di Gaza.

"Saya sedih mengetahui peserta forum bertepuk tangan terhadap ucapanmu (Peres)," kata Erdogan. "Kamu pembunuh. Dan saya berpendapat tindakan itu sangat keliru." Emosi Erdogan memuncak saat seorang moderator panel memotong pernyataannya untuk menanggapi pembelaan Peres terhadap operasi militer Israel melawan Hamas.

Luapan kemarahan ini berlangsung menyusul diadakan debat selama 1 jam di forum yang dihadiri oleh sejumlah pemimpin dunia di Davos. Erdogan berupaya memojokkan Peres lewat sanggahannya saat debat akan berakhir dengan meminta moderator yang adalah kolumnis Washington Post, David Ignatius, memperkenankan menambah waktu baginya untuk berbicara.

"Saya masih ingat dengan anak-anak yang tewas di pantai-pantai," tegas Erdogan. Saat Erdogan diperintahkan menghentikan komentarnya, Erdogan dengan sikap gusar meninggalkan forum yang dihadiri panelis Sekjen PBB Ban Ki-moon dan Sekretaris Liga Arab Amr Moussa.

"Anda mengetahui betul pembantaian terhadap warga Palestina," ujar Erdogan secara lantang kepada Peres. "Saya masih ingat 2 mantan perdana menteri di negaramu yang pernah mengaku senang saat tank-tank Israel berhasil menjejakkan kehadiran di tanah Palestina," tambahnya.

Saat moderator berupaya memotong pernyataan Erdogan dengan menjelaskan waktunya telah memasuki jam makan malam, Erdogan menyelanya dengan mengatakan: "Jangan interupsi saya. Kamu tidak mengizinkan saya untuk berbicara. Saya tidak akan ke Davos lagi," tegasnya.

Erdogan menekankan alasannya meninggalkan forum di Davos bukan karena perselisihannya dengan Peres. Erdogan menjelaskan tidak diberikan cukup waktu untuk menanggapi pernyataan Shimon Peres. Erdogan mengeluh karena Peres diberikan waktu 25 menit untuk menyampaikan komentar, sementara dirinya hanya diberi waktu 12 menit.

JIM
Sumber : AP

Rabu, 28 Januari 2009

Tawaran Israel, 1 Tentara Ditukar 1.000 Milisi Hamas

GAZA, RABU — Di tengah proses perdamaian yang berlangsung antara Israel dan kaum Hamas, muncul sebuah tawaran baru.

Kali ini Israel menawarkan opsinya, satu tentara Israel yang ditahan Hamas ditukar dengan seribu tahanan gerilyawan Hamas yang ditahan di penjara Israel.

Ayman Taha, negosiator Hamas, menuturkan, Israel menawarkan pembebasan 1.000 tahanan Palestina, ditukar dengan pembebasan Gilad Shalit, tentara Israel yang ditangkap kaum militan Palestina pada 2006.
Foto kiriman Tentara Pertahanan Israel (IDF) menunjukkan ribuan pasukan cadangan Israel memasuki Jalur Gaza, Senin (12/1).




Shalit sendiri diyakini masih hidup hingga saat ini. Menurut Taha, untuk proses pertukaran tahanan, Israel rencananya akan membuka perbatasan antara negaranya dan wilayah Gaza.

“Operasi ini menciptakan pengertian baru antara Israel dan Hamas. Pihak Hamas menyadari serangan baru tidak akan bisa kami kendalikan lagi,” ujar salah satu pejabat militer Israel seperti dikutip Jerusalem Post, Selasa (27/1).

Presiden Perancis Nicolas Sarkozy, yang mengunjungi Israel pekan lalu, menyebut kepulangan Shalit akan menjadi hal penting dalam proses perdamaian jangka panjang di antara kedua negara.

Namun, gencatan senjata yang berlangsung antara Israel dan Hamas ternoda dengan insiden yang terjadi Selasa (27/1).

Sebuah bom meledak di dekat perbatasan Gaza, menewaskan satu tentara Israel, satu warga Palestina dan melukai tiga korban lainnya. Insiden tersebut terjadi di sekitar wilayah yang dikuasai Hamas, sejak gencatan senjata yang telah dilakukan sepuluh hari lalu. Pihak keamanan di Israel membenarkan ledakan yang terjadi di dekat satuan militernya, yang tengah berpatroli di perbatasan Gaza tengah.

Sementara itu, Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak mengeluarkan ancamannya, Israel akan membalas serangan tersebut jika Hamas sengaja memicu pertempuran kembali di antara mereka. “Ini merupakan serangan serius. Kami tidak bisa menoleransinya dan akan membalasnya. Saya rasa tak perlu diungkapkan lagi apa alasannya,” ujar Barak.

Warga Palestina yang tinggal di dekat Khan Yunis mengaku mendengar tembakan yang dikeluarkan tank-tank Israel. Belum lagi pesawat-pesawat tempur Israel yang melintasi area tersebut. Petugas patroli dan pria bersenjata Palestina mulai menembakkan senjatanya setelah ledakan terdengar. Seorang warga Palestina, Anwar Al Dreim (24), menjadi korban dalam serangan tersebut. day/afp/tis


Lubang Hitam di Galaksi Tetangga

SEBUAH lubang hitam (black hole) terdeteksi di galaksi yang hanya berjarak 11 tahun cahaya (1 tahun cahaya setara dengan 9,5 triliun kilometer) dari Galaksi Bimasakti. Lubang hitam tersebut mungkin kembaran lubang hitam yang ada di galaksi tempat tata surya berada.


NASA/CXC/M. Weiss
Ilustrasi cincin bintang-bintang yang terlihat mengelilingi Sagittarius A, lubang hitam di galaksi Bimasakti.






Galaksi yang disebut NGC 253 merupakan salah satu galaksi spiral yang mengandung banyak sekali bintang dan debu angkasa yang pekat. Karena letaknya di konstelasi Sculptor, galaksi tersebut juga disebut Galaksi Sculptor. Galaksi tersebut juga disebut galaksi starbust karena banyaknya bintang yang terbentuk di dalamnya.

Para astronom dari Instituto de Astrofisica de Canaries di Spanyol berhasil merekam dengan detik galaksi tersebut menggunakan instrumen optik adaptif di teleskop raksasa VLT (very large telescope) milik ESO (European Southern Observatory) yang ada di Gurun Atacama, Chili. Peralatan tersebut dilengkapi dengan instrumen optik dan cermin yang mengatasi efek blur akibat pembiasan di atmosfer sehingga kemampuan teleskop terestrial ini setara dengan teleskop ruang angkasa.

"Pengamatan kami menghasilkan rincian gambar yang jauh lebih jelas," ujar Juan Antonio Fernandez-Ontiveros. Dari gambar tersebut, para astronom menemukan 37 daerah cemerlang yang berada di satu kawasan sempit di pusat galaksi.

Bintang-bintang yang sangat rapat itu berkumpul di satu daerah yang hanya mewakili satu persen besar galaksi. Di kawasan tersebut mungkin terdapat pusat kelahiran bintang yang terbentuk di gumpalan debu yang sangat pekat.

Selain itu, hasil pemantauan yang dikombinasikan dengan pengukuran gelombang maupun citra teleskop ruang angkasa Hubble menunjukkan adanya aktivitas gelombang radio yang sangat tinggi di kawasan tersebut. Para peneliti yakin di pusat galaksi ini terdapat sumber pancaran gelombang radio seperti Sagittarius A di dekat pusat galaksi Bima Sakti yang merupakan tempat terbentuknya lubang hitam.

"Kami mungkin menemukan kembaran pusat galaksi kita," ujar Almudena Prieto. Temuan ini dipublikasikan di jurnal Monthly Notices of the Royal Academy Society Letters edisi teranyar.

Lubang hitam merupakan misteri alam yang diperkirakan terbentuk dari bintang sangat besar yang telah mati karena menghabiskan seluruh energinya. Saat pusatnya tak menghasilkan dorongan ke luar, dinding bintang malah runtuh dan menarik obyek-obyek di sekitarnya. Kekuatan gravitasi lubang hitam sangat besar bahkan menarik cahaya ke dalam. Lubang hitam gelap gulita dan hanya terdeteksi dari aktivitas gelombang radio dan obyek-obyek yang terlihat mengelilinginya.

WAH
Sumber : SPACE.COM


Ada UFO Saat Pelantikan Barack Obama?

Gambar menakjubkan hasil rekaman video ini menunjukkan penampakan UFO (unidentified flying object) saat berlangsung pelantikan Presiden AS Barack Obama di Washington DC pekan lalu. Tayangan video yang dipublikasikan jaringan online CNN dengan judul UFO at Inauguration of President Barack Hussein Obama mendapatkan perhatian khusus dari kalangan pengunduh saat muncul di internet.


Sebuah objek terdeteksi melintasi Washington Monument selama berlangsung pelantikan Barack Obama





Tayangan video menunjukkan, pembawa acara CNN Wolf Blitzer dan Anderson tengah membahas pidato bersejarah Obama sebelum sudut pengambilan gambar diarahkan ke Capitol, Washington DC. The Sun melaporkan, obyek kecil berwarna gelap melintasi monumen Mall.

Gambar ini menjadi bahan perbincangan hangat di kalangan blogger. Beberapa di antaranya berspekulasi bahwa obyek itu adalah seekor burung. Ada juga yang meragukan penampakan itu sebagai seekor burung mengingat bentuknya datar dan tak terlihat kepakan sayap. Namun, salah satu pemberi komentar menulis: "Secara pribadi, saya rasa alien turut bersukacita dengan masyarakat dunia dalam pelantikan Obama."

JIM
Sumber : daily mail

Selasa, 27 Januari 2009

Mengembalikan Greget Bercinta

"Seks yang panas", barangkali menjadi urutan kesekian dalam daftar resolusi setelah "lebih langsing", atau "olahraga lebih sering". Padahal, kehidupan seks yang bergairah juga menyehatkan, tak cuma untuk Anda, tapi juga pernikahan, plus membakar kalori. Karena itu, untuk tahun mendatang, pastikan kehidupan seksual Anda naik level dengan tips berikut ini:

* Fokus pada hal yang disukai
"Untuk mendapatkan kepuasan maksimal di ranjang, yang terpenting adalah tahu apa yang membuat Anda bergairah," kata Aline Zoldbrod, Ph.D, penulis buku Sex Talk. Bila selama ini Anda dan suami selalu mengulang teknik bercinta yang itu-itu saja, kini saatnya bereksplorasi. Ingat kembali pengalaman bercinta paling mengesankan yang pernah Anda alami bersama pasangan atau gerakan yang Anda inginkan dari suami di tempat tidur, lalu sampaikan pada pasangan.

* Keluarkan aura seksi
Anda mungkin masih ingat di awal-awal pernikahan saat Anda sibuk memilih lingerie yang menggoda? "Wanita butuh persiapan lebih lama untuk bercinta dibandingkan dengan pria. Dan bagian ini akan membuat wanita lebih merasa cantik," kata Ava Cadell, Ph.D, penulis buku The Idiot's Guide to Oral Sex. Jadi, bila belakangan ini Anda lebih suka memakai kaos gombrong dan celana flanel yang nyaman untuk tidur, ayo keluarkan lagi koleksi lingerie nakal Anda dan buat aura seksi Anda terpancar.

8 Sebab Gaji Menguap

Baru seminggu lalu menerima gaji, eh Anda sudah mengeluh tak punya uang. Bingung ke mana larinya uang Anda? Coba telusuri di bawah ini.

Penikmat teknologi canggih

Pesatnya perkembangan teknologi membuat hidup kita makin mudah. Namun sayangnya kepraktisan inilah yang tanpa terasa membuat uang Anda menghilang. Pasalnya, Anda merasa perlu memiliki beragam gadgets serta layanan lainnya yang bisa memudahkan hidup Anda. Padahal, uang yang dikeluarkan untuk sebuah gadget bukan hanya untuk membeli produk tersebut, tapi juga untuk berbagai biaya lainnya, seperti biaya aktivasi, pemakaian, download, koneksi internet dan sebagainya.

Membayar minimum payment

Ada saat-saat tertentu Anda belanja banyak hingga tak bisa melunasi tagihan kartu kredit. Dan ketika kebutuhan sedang luar biasa banyak, maka Anda melakukan pembayaran minimum.Yah... enggak minimum-minimum amat, tapi hanya dilebihkan sedikit. Benar, uang gaji Anda selamat pada saat itu, tapi bunga yang harus Anda bayar di kemudian hari akan jauh lebih mengerikan dan membuat Anda miskin melata. Percayalah. Sebisanya, lunasi semua utang kartu kredit, begitu hari gajian tiba.


Terlambat membayar tagihan

Pernahkah sesekali Anda merasa malas membayar tagihan dan berniat menunda pembayaran? Hati-hati Iho, keinginan Anda yang satu ini bisa menjadi salah satu penyebab 'hilangnya' uang Anda. Bayangkan, berapa banyak denda yang harus Anda bayar bila tak membayar tagihan kartu kredit dari tanggal yang telah ditentukan? Denda penalti yang dikenakan oleh bank tentu cukup menguras dana Anda. Atau saat Anda lupa mengembalikan pinjaman film DVD ke rental. Meskipun hanya dikenakan denda sebesar Rp 5.000, tapi bila keterlambatan mencapai berhari-hari uang Anda akan hilang sia-sia kan? Jadi, mulai sekarang, catatlah semua tanggal pembayaran tagihan Anda.

Terjebak free trial

Anda tentu pernah mendapat iming-iming free trial di suatu layanan-di mana Anda boleh mencoba dulu layanan tersebut sampai jangka waktu tertentu. Tapi hati-hati, jangan sampai terlena dengan free trial ini. Pasalnya,tak jarang saat free trial, Anda akan diminta meninggalkan nomor kartu kredit. Sehingga, saat jangka waktu free trial usai dan Anda dianggap tertarik, kemungkinan keanggotaan Anda akan segera di upgrade ke kelas berikutnya dengan menggunakan kartu kredit Anda. Bila ini terjadi, segeralah hentikan keanggotaan Anda. Karena, semakin lama Anda menunda, semakin banyak uang yang akan keluar dari kantong Anda. Ada baiknya,sebelum menggunakan layanan free trial tersebut, perhatikan tanggal berakhirnya terlebih dahulu.

Tergiur penawaran 'paket'

Sebuah produk ataupun jasa yang ditawarkan dalam bentuk paket memang menarik. Selain Anda bisa mendapat berbagai produk atau layanan dalam satu kali bayar, harganya pun seakan terlihat lebih murah. Tapi, sebelum membeli ada baiknya Anda meneliti kembali paket produk yang ditawarkan. Selain mengecek seberapa penting produk tersebut bagi Anda, jangan lupa juga untuk mengecek apa saja yang harus Anda bayar. Jangan sampai nantinya Anda direpotkan dengan pembayaran berbagai servis, pajak atau biaya tambahan lainnya. Kalau begini, bisa-bisa Anda justru harus membayar lebih mahal.

Shopping and shopping

Yang satu ini akan selalu menjadi kegiatan menyenangkan, tapi juga bisa menjadi sumber utama hilangnya uang Anda. Bayangkan berapa banyak Anda harus menghabiskan uang untuk shopping? Membeli beberapa potong pakaian bermerek, belanja sepatu berbagai warna, ataupun barang lainnya yang membuat Anda lapar mata. Belum lagi jika ada kata sale,wah bisa makin banyak Anda keluar uang untuk membeli barang, yang tak masuk dalam list 'have to buy' Anda.

Emotional buying

Saat baru terima gaji, kita seperti orang yang memiliki uang paling banyak. Berbagai rencana sudah tersusun rapi di kepada. Dari mulai mengunjungi mal, makan di resto mewah, pergi nonton film terbaru ke bioskop dan sebagainya.Ya, saat seperti inilah emotional buying paling rawan terjadi. Tak jarang, saat kita tersadar, uang yang tersisa tinggal sedikit. Padahal masih harus menunggu 3 minggu lagi untuk mendapat gaji berikutnya. Sehingga, mau tak mau kita harus mengencangkan ikat pinggang sekencang-kencanganya sampai waktu gajian lagi.

Demi hobi

Hobi setiap orang berbeda-beda. Ada yang tak perlu mengeluarkan banyak uang, namun tak sedikit yang memiliki hobi mahal, seperti mengoleksi lukisan, fotografi dan sebagainya. Nah, kecintaan kepada hobi inilah yang terkadang membuat Anda harus mengeluarkan uang lebih. Apalagi bila Anda hobi mengoleksi produk-produkyang bertema limited edition. Bisa-bisa gaji sebulan lenyap demi mendapatkan barang tersebut. (Chic/Bestari Kumala Dewi)


Puncak Gerhana Terlihat, Pengunjung Bersorak

JAKARTA, SENIN - Awan tampaknya bersahabat pada para pengunjung Planetarium Taman Ismail Marzuki, Jakarta yang mengikuti proses gerhana matahari cincin, Senin (26/1) sore. Gerhana yang mulai terlihat pukul 15.21 awalnya tertutup awan tebal dan sempat membuat cemas pengunjung.
Fenomena gerhana matahari terlihat di Jakarta, Senin (26/1). Proses gerhana ini terjadi dari pukul 15.21-17.50 wib dan mencapai puncaknya pada pukul 16.41 wib. Gerhana ini dapat dilihat secara sempurna di wilayah Tanjung Karang Lampung dan Anyer Banten.





The moon cast a shadow at the sun blocking it partially in a partial solar eclipse as it sets on Monday Jan. 26, 2009 at Manila's bay, Philippines.

(AP Photo/Aaron Favila
Namun, sekitar 10 menit menjelang puncak gerhana, bentuk matahari yang tertutup bulan terlihat jelas. Bahkan, saat mencapai puncaknya pukul 16.41, bentuk cincin semakin jelas.

Ratusan pengunjung pun langsung bersorak begitu melihat puncak gerhana ini melalui layar besar. Gambar yang ditampilkan di layar merupakan hasil pengamatan 5 teropong di Planetarium. Saat ini, ratusan pengunjung mulai meninggalkan gedung Planetarium yang terletak di bilangan Cikini Raya, Jakarta Pusat.

lihat photo - photo wartawan Kompas http://images.kompas.com/detail_news.php?id=15501

Inggried Dwi Wedhaswary




Seribu Gerai McDonald's Tahun Ini

CALIFORNIA, SENIN — Restoran cepat saji McDonald's bakal membuka seribu gerainya tahun ini. "Kami menyiapkan investasi hingga 2,1 miliar dollar AS," kata Chief Executive Jim Skinner, Senin (26/1).


Sebelumnya, McDonald's mengatakan mengalami kenaikan penjualan sebesar lima persen. Resto hamburger terbesar di dunia ini juga mengatakan, pada kuartal keempat 2008, pemasukan bersih sempat melorot 23 persen ke 985,3 juta dollar AS dari 1,27 miliar dollar AS ketimbang tahun sebelumnya.

Lalu, pada periode sama, penghasilan turun ke posisi 5,57 miliar dollar AS dari 5,75 dollar AS meski penjualan di seluruh dunia naik 7,2 persen karena penguatan dollar AS. Di negeri Uak Sam, McDonald's barusan mengatrol harga Double Cheeseburger pada November lalu.

Sementara, di tengah kenaikan harga daging sapi, keju, dan bumbu-bumbu lainnya, perusahaan melaporkan penurunan delapan persen biaya operasional dan pengeluaran. McDonald's kelihatannya mengalami kenaikan penjualan selama ekonomi melorot. Hal itu ditolong oleh murahnya harga produk makanannya serta tersedianya gerai-gerai di berbagai pelosok.

Soal penjualan di gerai-gerai, McDonald's membukukan kenaikan penjualan 5 persen di Amerika Serikat, 7,6 persen di Eropa, dan 10 persen di Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika. (BBC)

XVD
Sumber : BBC

Sabtu, 24 Januari 2009

Ponsel Unik, Mendengar Bisa Lewat Pipi. Di jepang kembangkan arloji

Oleh AW Subarkah

Mendengar tanpa telinga bukanlah sebuah kiasan, tetapi memang bisa menjadi pengertian yang sebenar-benarnya. Ini merupakan solusi baru mengatasi kesulitan mendengar, apakah mereka yang terganggu pendengarannya atau orang normal yang berada di tengah kebisingan.

Ketika baru pertama kali mendengar istilah bone conduction atau konduksi tulang memang masih sulit untuk diterima akal. Namun, ketika mendapatkan kesempatan untuk mencoba sendiri barulah bisa memahami bahwa mendengar tidak harus melalui telinga, bisa melalui pipi, dagu, jidat, atau bagian tulang kepala lainnya.

Aplikasi teknologi konduksi tulang ini belakangan sudah semakin meluas, mulai dari menggantikan fungsi speaker sehari-hari, peralatan mata-mata, sampai alat mendengarkan ketika sedang menyelam. Hal itu termasuk penggunaan untuk mendengarkan musik, terutama perangkat kecil, seperti telepon seluler.

Yang mengejutkan, pada penerapan di ponsel ternyata bukan lagi khusus bagi ponsel berharga mahal, tetapi produk pabrikan China sudah bisa membenamkan teknologi vibrasi benda padat ini. Tentu saja kehadiran ponsel yang harganya kurang dari Rp 2 juta ini langsung mendongkrak daya tarik setelah jenuh dengan fitur ponsel TV dan atau SIM card ganda.

"Untuk menambahkan fitur ini, kami pun harus membayar paten khusus. Selain itu, pada ponsel Mito 228 ini kami juga sudah menggunakan software yang berbeda dari kebanyakan ponsel dari China lainnya," kata Hansen Lie, Direktur Utama Mito Mobile, dalam percakapan dengan Kompas, Desember 2008 di Jakarta.

Produk yang bisa mendengarkan suara audio, apakah itu musik atau komunikasi suara melalui bagian tulang kepala, ini juga belum lama diluncurkan di Jakarta. Hanya memang waktu mencoba produk ini masih berupa prototipe karena produk untuk konsumen belum tersedia untuk pasar di Jakarta waktu itu.

Ponsel dengan fitur vibrasi ini memang bukan yang pertama di dunia, sebelumnya perusahaan ponsel Korea Selatan, Pantech, sudah memperkenalkannya lebih dari setahun lalu dalam bentuk ponsel lipat Pantech A1407PT. Untuk negeri ini memang baru Mito yang mengeluarkan pertama kali dengan ponsel candybar Mito 228.

Sementara perusahaan operator Jepang, NTT DoCoMo, juga sudah mengembangkan ponsel berbentuk arloji yang mereka namakan Wristomo. Perambatan getaran melalui tulang tangan dan disalurkan ke bagian dalam telinga melalui jari-jari tangan yang ditempelkan ke kening. Suatu cara berkomunikasi yang tidak lazim, tetapi dalam waktu singkat diperkirakan bisa menjadi tren yang menarik.

Fitur andalan

Kehadiran ponsel dengan perangkat penggetar sebagai pengganti speaker ini banyak merampas perhatian, terutama ponsel pabrikan China yang selama ini lebih mengeksploitasi fitur penerima TV analog dan slot SIM card ganda, fitur yang terdapat pada sebagian besar ponsel China, meski berbeda merek.

Dengan penggetar mekanik berupa transducer elektromekanik bukan hanya tampil beda, tetapi ternyata banyak memiliki kelebihan. Bukan hanya bagi mereka yang mempunyai kelemahan dalam pendengaran, tetapi juga bisa dimanfaatkan di lingkungan yang bising tanpa kehilangan kejernihan penerimaan.

Penggetar juga mampu mengubah media di meja (bisa media lain) yang umum berupa kayu atau kaca menjadi perangkat seperti membran pada speaker sehingga meski tanpa speaker, getaran yang merambat ke atas permukaan meja akan berubah menjadi suara yang cukup lantang ketika transducer bersentuhan dengan meja yang bermanfaat untuk mendengarkan musik bersama-sama.

"Vibrasi seperti ini sangat aman buat manusia, di mana hal ini secara alami juga sudah terjadi. Misalnya, ketika kita menutup kedua telinga, kita masih tetap bisa mendengarkan suara sendiri. Cara kerja alat ini juga telah disetujui dokter THT melalui alat bantu dengar," kata Shirley Imanata, Marketing Manager Mito Mobile.

Prinsip dasar, transducer elektromekanik yang ada di bagian belakang ponsel akan mengubah sinyal listrik menjadi getaran mekanis. Getaran ini selanjutnya akan merambat melalui benda padat, dalam hal ini tulang kepala langsung menuju bagian pusat pendengaran yang dinamakan koklea, di sini getaran mekanik langsung diubah menjadi getaran listrik yang akan dibaca otak sebagai bunyi.

Pada ponsel biasa, suara dirambatkan melalui udara ke gendang telinga dan oleh gendang telinga suara diubah menjadi getaran mekanik untuk menggerakkan koklea. Secara umum suara ponsel yang dihasilkan oleh speaker mengubah sinyal listrik menjadi getaran suara melalui membran, kumparan, dan magnet.

Dengan getaran mekanik ini, suara tidak lagi harus didengarkan melalui daun telinga dan ini sangat membantu mereka yang mengalami gangguan di gendang telinga, seperti orang tua yang lebih dikenal dengan tuli konduktif, hanya bagi mereka yang mengalami tuli sensorineural memang tidak dibantu dengan alat ini.

Keuntungan menggunakan penggetar mekanik ini adalah gendang telinga tidak merasa lelah dan telinga yang tipis tidak merasa panas, penggunaan headphone, terutama jenis speaker earphone yang disumpalkan ke lubang telinga, akan membuat lubang telinga bagian luar sakit jika dipakai dalam waktu lama.

Selain itu penerapan transducer tidak mengeluarkan gelombang elektromagnetik seperti pada speaker biasa. Gelombang elektromagnetik sangat berbahaya, bisa memanaskan atau membakar otak apabila dipakai dalam intensitas yang lama.

Memang untuk produk awal ini, transducer akan lebih menguras tenaga baterai dibandingkan speaker biasa, terutama ketika digunakan untuk mendengarkan musik. Selain itu, dengan Mito 228 mendengarkan melalui getaran mekanik dalam posisi layar menghadap keluar memang tidak umum seperti ponsel biasa.

Fitur vibrasi ini merupakan pilihan, melalui Menu Utama, Profil, dan pilih Nerve Condunction Mode Activation. Sebenarnya akan lebih mudah kalau disediakan tombol langsung atau saklar untuk memindahkan fungsi mendengar dari getaran suara biasa ke getaran mekanik

Fungsi lainnya pada ponsel asal China ini adalah, SIM card ganda (dual GSM on), layar sentuh LCD 2,6 inci, alat pemutar (MP3, MP4 dan radio FM), kamera 1,3 megapiksel, koneksi Bluetooth, dan maksimal GPRS ke jaringan ponsel.

Sumber: Kompas Cetak

Gedung Putih Pun Nge-Blog


JAKARTA, JUMAT — Presiden terpilih AS Barack Obama telah membawa angin baru di negaranya. Tidak hanya dalam urusan pemerintahan, tetapi juga yang terkait dengan teknologi informasi.

Situs web Gedung Putih pun berubah. Untuk pertama kalinya, White House membuka diri mengikuti trend Web 2.0, termasuk blogging dan video YouTube. Coba saja masuki situs web whitehouse.gov yang baru saja didesain ulang itu. Situs ini diluncurkan saat Obama diambil sumpahnya sebagai presiden.

Situs web baru ini terlihat estetis, enak dipandang dengan tipografi yang tajam. Navigasinya pun mudah.

Namun, yang paling menarik adalah tersedianya bagian Blogging. Blog-nya RSS-friendly dengan ringkasan artikel. Menurut Macon Phillips (Director of New Media for the White House) dalam entri blog pertamanya, situs baru ini memang fokus pada berkomunikasi dan menjelaskan kebijakan dan keputusan pemerintah, sekaligus menawarkan tingkat transparansi dan interaksi dengan warganya.

Video, blog, dan artikel yang ada terlihat menarik perhatian dengan adanya slideshow. Namun, tidak cuma hal-hal resmi yang disajikan di sini. Sisi kemanusiaan Obama dan juga wakil presidennya Joe Biden juga muncul. Coba kunjungi bagian Presidential Pets.


Yang juga menarik adalah kesempatan untuk menghubungi pemerintah, misalnya mengirimkan ucapan selamat pada presiden, dan mengusulkan ide atau saran untuk fitur situs. Di sana tersedia form kontak dengan maksimal 500 kata per pesan.

WIEK


Obama Boleh Menggunakan BlackBerry


WASHINGTON, JUMAT — Sempat dilarang karena alasan keamanan, Presiden Barack Obama akhirnya diperbolehkan menggunakan Blackberry. Namun, ia tak bisa lagi bebas mengakses seperti biasanya.

"Presiden boleh memakai Blackberry setelah ada kesepakatan bahwa ia hanya dapat berhubungan dengan staf senior dan sejumlah kecil sahabat dekatnya atau dengan kata lain penggunaannya dibatasi," ujar Robert Gibbs, juru bicara Gedung Putih, Kamis (22/1) waktu setempat, seperti dilansir AP. Ia mengatakan, fungsi keamanan di perangkat telah ditingkatkan untuk memastikan setiap e-mail yang dikirim Obama terproteksi.

Obama kemungkinan tetap menggunakan Blackberry standar yang biasa digunakannya yakni Blackberry 8830 WEorld Edition. Meski tak disebutkan secara rinci, peralatan tersebut mungkin dilengkapi enkripsi lebih tangguh yang dikembangkan National Security Agency (NSA).

Seperti pengguna Blackberry pada umumnya, Obama dikenal tak bisa lepas dari perangkat tersebut. Alat tersebut senantiasa di genggaman tangan atau di ikat pinggangnya selama kampanye pemilihan presiden. Smartphone buatan Research In Motion, sebuah perusahaan teknologi Kanada, itu menawarkan pengiriman e-mail semudah SMS (push mail) sebagai fitur utama yang tidak dimiliki perangkat sejenis lainnya.

Saat terpilih menjadi Presiden ke-44 AS, Obama didesak untuk meninggalkan smartphone yang telah menjadi bagian kehidupannya sehari-hari. Penggunaan e-mail secara bebas dikhawatirkan dapat membocorkan informasi penting yang menjadi rahasia negara. Namun, Obama tetap memaksa untuk dapat menggunakannya.

Sejauh ini belum ada Presiden AS yang menggunakan e-mail saat menjabat. Baik Bill Clinton maupun George W Bush tidak punya e-mail pribadi saat menjadi Presiden AS.

WAH

Bicara Bahasa Indonesia, Obama Ingin ke Menteng

WASHINGTON, JUMAT - Pada hari kedua setelah pelantikannya, Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengunjungi Departemen Luar Negeri AS. Ada peristiwa menarik dalam kunjungan pertamanya ke lembaga setingkat kabinet itu karena Obama berbicara dalam Bahasa Indonesia dengan seorang karyawan di departemen itu.


Barack Obama

"Ketika berbicara dengan karyawan tersebut, Presiden Obama, yang disertai Wakil Presiden Joseph Biden dan Penasehat Keamanan Nasional Jenderal James L. Jones, menyampaikan keinginannya untuk mengunjungi para tetangga lamanya di Jakarta," demikian siaran pers Kedubes AS di Jakarta yang diterima, Jumat (23/1) malam.

Kunjungannya ke Deplu AS menekankan perhatian pemerintahannya pada diplomasi dan juga menandai hari pertama Hillary Clinton sebagai menteri luar negeri ke-67 di departemen itu. Dalam kunjungan itu, ia mengumumkan utusan khusus AS untuk Timur Tengah, Afghanistan dan Pakistan, dan memberikan pengarahan di depan para diplomat.

Presiden Obama bersama Menlu Hillary mengumumkan mantan Senator George Mitchell sebagai utusan khusus untuk proses perdamaian di Timur Tengah dan Duta besar Richard Holbrooke sebagai wakil khusus untuk Afghanistan dan Pakistan Ini merupakan langkah yang menggarisbawahi komitmen pemerintahan baru untuk memperbarui kepemimpinan AS melalui penyegaran diplomasi.

"Kita dihadapkan oleh tantangan global yang luar biasa, saling-terkait dan rumit," ujar Obama kepada para karyawan Deplu. "Kemajuan tidak akan datang cepat atau mudah, kita juga tak menjanjikan membenarkan setiap kesalahan di dunia. Tapi kita dapat menjanjikan akan menggunakan semua unsur kekuatan Amerika untuk melindungi rakyat kita dan memajukan kepentingan dan cita-cita kita, mulai dengan diplomasi Amerika yang berprinsip, fokus dan berkesinambungan."

Setelah sambutan resminya, Presiden Obama bercengkrama dan berjabat tangan dengan para diplomat AS. Di tengah-tengah acara tersebut, Charles Silver, mantan Konselor untuk Urusan Publik Kedubes AS di Jakarta menyapanya dalam Bahasa Indonesia, "Selamat siang, Bapak."

Tanpa sungkan Presiden Obama menyambutnya,"Terima kasih. Apa kabar?"

"Baik-baik," jawab Silver dan kemudian memberitahu Presiden itu bahwa ia telah bertugas di Indonesia beberapa kali.

Lalu Presiden Obama mengatakan jika ia mengunjungi Indonesia, ia ingin mengunjungi tetangga lamanya di bilangan Menteng, Jakarta Pusat.

WAH
Sumber : Antara

Kamis, 22 Januari 2009

Bocah Temani Jenazah Ibunya Selama Sepekan Lebih

ROMULUS, KAMIS — Seorang bocah berusia 8 tahun telah menetap selama lebih dari sepekan bersama jenazah ibunya. Gaynell Tipado (41) diketahui meninggal dunia 9 Januari lalu di apartemennya di wilayah pinggiran Detroit, Romulus.

Bocah yang tidak disebutkan namanya ini sempat bertahan hidup dengan mengonsumsi mentega dan tepung. Selain tidak mempunyai kakak dan adik, bocah itu juga sudah kehilangan ayahnya yang meninggal beberapa tahun lalu.

Semasa hidupnya, Tipado biasa ditemani putranya yang mengikuti program sekolah di rumah itu untuk membeli berbagai barang kebutuhan harian di sebuah toko selama sekitar satu setengah tahun. Namun, empat kali dalam sepekan terakhir, bocah itu tak lagi ditemani ibunya untuk berjalan sejauh 1 blok dari rumahnya guna berbelanja di toko Romulus Liquor tersebut. Terkadang bocah itu menembus temperatur yang sangat dingin.

Kedatangan bocah itu ke Romulus Liquor seorang diri mengundang kecurigaan penjaga toko, Lee Saco (36). "Saya sempat menanyakannya, 'Di mana ibumu?'" kata Saco saat bocah itu datang sendiri ke tokonya untuk membeli susu, permen, dan roti dengan uang tunai.

Pada 2 kunjungan berikutnya, bocah tersebut membeli sejumlah besar barang termasuk roti. Saco yang juga memiliki toko itu bersama saudaranya mengaku curiga sejak awal kedatangan bocah itu ke Romulus Liquor tanpa didampingi ibunya. Kecurigaan Saco memuncak saat bocah itu mendatangi tokonya dan berbelanja barang kebutuhan, termasuk ayam kalkun matang, donat, serta permen hingga 34,80 dollar AS dengan kartu kredit ibunya.

Saco kemudian bertanya, "Apakah ibumu masih hidup?" kepada bocah itu.
"Ibuku telah berada di suatu tempat yang lebih baik," jawab bocah itu. Anak laki-laki ini kemudian mengaku bahwa ia telah mencoba menyadarkan ibunya dengan menekan dadanya. "Saya mengajak bocah itu duduk di kursi dan menyuruhnya meminum susu cokelat. Kemudian saya menelepon polisi Romulus," Saco menjelaskan.

Polisi kemudian mengajak bocah ini pulang ke rumahnya. Polisi menelepon Saco 10 menit kemudian untuk menyampaikan bahwa ibu bocah itu telah meninggal.

Bocah itu kini berada dalam program orangtua asuh dan polisi sedang mencoba melacak keberadaan sanak saudaranya. "Sungguh memprihatinkan. Kenyataan ini sangat sulit diterima bocah itu," jelas Lee Saco. "Saya dapat merasakan kesedihan dari bocah yang sempat selama 11 hari tak menyadari kepergian ibunya," tutur seorang ayah yang memiliki 3 anak tersebut.

JIM
Sumber : AP


Tanya : Obat alami utk Sinusitis pada org dewasa?

cuplikan dari buletin dunia ibu :

Selesma yang umumnya dianggap penyakit rutin setiap pergantian musim, tetapi bagi penderita sinusitis lebih dari derita yang tiada berakhir, kepala terasa nyeri untuk nenunduk, hidung tersumbat, ingus kuning kehijauan tak henti mengalir, hidung berbau tak sedap. Apa yang harus
dilakukan untuk meredakan infeksi dan radang sinus itu ?


Pada tahap pertama, sinusitis dapat diobati dengan obat-obatan tradisional dan antibiotik yang membunuh bakteri penyebab infeksi. Andai kata Anda penderita senusitis kronis atau musiman, jangan sepelekan penyakit itu, sebab, salah diagnosa dan terapi, penyakit pun akan tetap saja membandel. Rongga hidung terdiri dari empat set rongga cekung, lapisan dengan selaput tipis terletak di atas, belakang dan samping hidung. Fungsi utamanya menghasilkan lendir, normalnya sampai dua liter perhari untuk membersihkan bakteri, debu, dan polutan lain yang ikut terhirup waktu bernafas. Lapisan cilia (bulu getar) yang mirip dengan rambut di rongga hidung berguna untuk menyapu lendir sampai ke hidung, kemudian ke bagian belakang kerongkongan yang ditelan dan dilarutkan oleh asam pencernaan. Lapisan cilia tadak akan berfungsi sebagaimana mestinya bila rongga hidung meradang. Akibatnya, lendir terjebak di dalam rongga dan menjadi tempat pembiakan bakteri.

Sebenarnya ada dua macam sinusitis yang masing-masing membutuhkan terapi tersendiri. Sinusitis akut lebih umum terjadi dan di sertai selesma, penderitaan ini biasanya dapat disembuhkan dalam waktu kurang dari tiga minggu, bila dideteksi lebih dini biasanya memberi hasil yang cepat dan optimal, cukup dengan meminum obat-obatan di rumah.

terapi sinusitis bisa dengan cara :
Manfaatkan dengan air panas. Saat mandi, gunakan shower air hangat, usap dahi, hidung dan dagu dengan waslap yang dibasahi air panas, agar lubang hidung terbuka lebar. Rongga hidung yang kering lebih mudah terinfeksi daripada yang basah.

Gunakan obat semprot bergaram. Caranya sangat mudah, hanya di semprot atau di teteskan kedalam hidung, selaput akan lembab, bakteri dan debu pun terbuang, cuma jangan di gunakan lebih dari 4-6 hari, efeknya akan memburuk dan justru bisa menyebabkan peradangan. Akibatnya hidung menjadi tambah tersumbat dan Anda pun membutuhkan dosis obat ini yang lebih banyak lagi, ketahuilah, semakin sering obat semprot digunakan, kian buruk kondisi hidung.

Perbanyak memakan makanan yang pedas, umumnya makanan berbumbu pedas dapat memperlebar lubang hidung.

Usahakan hidung selalu dalam kondisi lembab, terutama tatkala cuaca di luar panas terik.

Perbaiki daya tahan tubuh. Caranya, istirahat yang cukup dan makan panganan yang penuh gizi. kurangi merokok atau kalau bisa berhenti merokok

Sinusitis yang kronis, dengan infeksi terus-menerus, kebanyakan yang terjadi akibat infeksi berulang-ulang atau sebelumnya tidak tuntas di tangani. Gejalanya berupa batuk, hidung tersumbat, berbau tidak sedap, pilek, rongga hidung memerah, kemampuan mencium berkurang dan lendir dari hidung berwarna kuning kehijauan, keluhan ini mungkin bisa hilang dalam waktu lebih dari enam minggu. Akibatnya akan terluka oleh infeksi sebelumnya, rongga hidung menyempit atau tertutup dan tidak dapat mengeluarkan ingus.

Sinusitis yang kronis sulit diobati, kondisinya akan makin parah jika tidak cepat-cepat diobati ketika kambuh. Bisa-bisa terbangun pada pagi hari, kelopak mata menonjol, rasa sakit menusuk dari dahi sampai ke bagian atas gigi dan demam, tidak hanya itu, daya menciumnya juga hilang, seperti kebal. Salah satu jalan yang terbaik bagi penderita sinusitis yang kronis adalah operasi, operasi sinus adalah alternatif pengobatan yang terakhir. Itu juga merupakan indikasi sinusitis yang berat dan gagal diterapi. Operasi dengan endoskopik secara dramatis dapat mengurangi derita pasien, dan pada umumnya lebih cepat memulihkan fungsi drainase. Ada prosedur pengobatan baru dengan memakai teknologi tinggi, suatu tabung semacam pipa kecil, yang dilengkapi kamera fiberopik dan instrumen lainnya dimasukkan melalui hidung. Kemudian diberi antibiotika selama sepuluh hari dan nasal steroid untuk mengurangi peradangan yang lebih jauh dan wajib istirahat antara tiga hingga lima hari.

Kasus sinusitis terburuk terjadi empat tahun terakhir, mengapa? Karena dunia telah banyak terkontaminasi. polusi di mana-mana, akibatnya banyak organisme yang lebih kebal di lingkungan sekitar kita saat ini. Harapan satu-satunya adalah agar segera di kembangkan antibiotika baru. Kalau tidak, sinusitis tetap mewabah, tetapi sejauh ini, sinusitis masih dapat dikontrol, asal gejalanya dapat di ketahui dan ditangani secara dini.

Semoga membantu,

Antara Gaza, Grace, TV One dan Karni Ilyas

Dalam Apa Kabar Indonesia Pagi Senin 5 Januari 2009, dengan halus Indriarto Priyadi dan terutama Grace Natalie mencoba menggiring opini pemirsa bahwa Israel "terpaksa" menyerang. Mereka berbincang bahwa Israel tak akan berhenti menyerang jika serangan roket Hamas tak dihentikan. Dalam sesi pertama dengan pengamat Bantarto Bandoro,pembicaraan berkutat pada Hamas yang memang mengganggu dan "memancing" serangan Israel dengan serangan roket ke negeri zionis itu..

Pengamat internasional CSIS itu juga menyebut bahwa perang akan berlangsung lama karena -tidak seperti agresi Israel ke Lebanon yang dipukul Hizbullah dan "ditengahi" pasukan PBB- Hamas menolak kehadiran pasukan perdamaian. Opini pemirsa pun tergiring kepada kesimpulan: Israel menyerang karena kesalahan Hamas dan serangan akan terus berlanjut karena Hamas dengan degil menolak campur tangan internasional PBB. Kerja tim yang baik antara Indriarto, Grace dan sang pengamat CSIS.


Rabu, 21 Januari 2009

Darmin: Malu Dong Menyumbang Parpol Kok Tak Punya NPWP

JAKARTA, RABU — Direktur Jenderal Pajak Departemen Keuangan Darmin Nasution mengaku, kewajiban menyertakan nomor pokok wajib pajak (NPWP) bagi penyumbang dana kampanye di atas Rp 20 juta merupakan usul instansinya.


Kompas/Ichwan, Alif


Darmin mengatakan, usul tersebut terkait nilai atas batas penghasilan tidak kena pajak (PTKP) yang hanya Rp 15,8 juta per tahun. "Masa mereka tidak punya NPWP, harusnya punya dong karena sumbangannya sudah di atas PTKP. Makanya kita usulkan itu," ujar Darmin, Rabu (21/1).

Usul Ditjen Pajak tersebut sebenarnya sudah disampaikan sejak UU Pemilu disahkan oleh pemerintah dan DPR beberapa waktu lalu. Darmin menegaskan, kewajiban menyertakan NPWP yang bakal diatur lewat keputusan KPU tersebut bukan karena pemerintah bakal mengenakan pajak terhadap partai politik (parpol). Melainkan, kewajiban dari penyumbang dana kampanye itu sendiri.

Menurut dia, pemerintah berharap dengan adanya kewajiban menyertakan NPWP tersebut dapat mendorong keterbukaan dan transparasi. "Alasan kedua, kalau hanya pakai nama saja akan banyak sekali orang yang pakai nama yang sama," imbuhnya.

Darmin melanjutkan, data NPWP yang bakal diserahkan kepada KPU diharapkan ke depan dapat digunakan untuk melihat kepatuhan pembayaran pajak dari penyumbang dana kampanye. Termasuk, alokasi dana yang digunakan untuk belanja iklan parpol. "Orang-orang yang memasang iklan ini kalau orang pribadi akan kita cek kewajiban pajaknya kok bisa pengeluarannya seperti itu. Memang berapa sih penghasilan dia," paparnya. (Kontan)

Martina Prianti

Soal Israel, Obama Tetap Saja Mengecewakan

Laporan wartawan Kompas Imam Prihadiyoko

JAKARTA, RABU — Sikap diam Presiden Barack Obama terhadap serangan balasan pasukan Israel di Jalur Gaza, Palestina, mengecewakan dan menimbulkan rasa pesimistis bahwa Amerika di bawah pemerintahan Obama akan membawa perubahan kebijakan tradisional AS di bidang ekonomi, politik, dan keamanan dalam membela sekutu tradisionalnya seperti Israel. Demikian siaran pers yang diterima Kompas dari Ketua Umum Jenderal Soedirman Center Bugiakso di Jakarta, Rabu (21/1).


Warga Palestina memeriksa kerusakan di sebuah bengkel setelah sebuah pesawat tempur F-16 Israel menyerang Khan Younis, selatan Jalur Gaza, Kamis (18/12). Serangan ini terjadi sehari sebelum berakhirnya gencatan senjata selama enam bulan antara Israel dan kelompok Hamas yang menguasai Jalur Gaza. Serangan udara ini juga setelah terjadi serangan roket dari Jalur Gaza ke wilayah Israel.


"Serangan Israel ini merupakan tragedi kemanusian dan tragedi demokrasi dalam politik luar negeri Amerika. Pasalnya, jelas terlihat Israel telah melakukan pelanggaran serius terhadap Hukum Humaniter dan Hukum Internasional Hak Asasi Manusia, karena Kejahatan Agresi, dan Kejahatan Perang serta Kejahatan terhadap Kemanusiaan Israel. Israel bahkan menggunakan bom fosfor dan melakukan bombardemen terhadap permukiman penduduk, rumah sakit, dan ketiadaan perlindungan terhadap non combatant, seperti ibu-ibu, anak-anak, dan orang-orang sakit," demikian bunyi siaran pers tersebut.

Apa yang dilakukan Israel ini, di mata komunitas internasional jelas merupakan kejahatan internasional sebagaimana yang diatur lewat Statuta Roma tahun 1998. Dan tentu saja ketidakhormatan Israel terhadap hukum Humaniter, Hukum Internasional HAM, dan Resolusi-resolusi PBB, jelas dikarenakan posisinya yang didukung Amerika.

Imam Prihadiyoko


Selasa, 20 Januari 2009

Kerak Telor Laris Manis di Amerika Serikat



ZERLITHA Arifin, berangkat ke Maryland, Amerika Serikat setelah usaha suaminya ambruk dihantam badai krismon tahun 1997. Sesampainya di AS, ia memutar otak membuka usaha butik di rumahnya. Bagaimana cerita selanjutnya agar bisa survive di negara orang? Berikut penuturan Zerlitha Arifin yang bisa dipetik hikmahnya oleh pembaca Tribun Kaltim.

KETIKA orang tuanya berniat balik dari Maryland menuju Indonesia, suami saya bilang, "Eh... kenapa nggak titip produk-produk jualan kamu ke Jakarta..." Wah idenya brilian banget. Daripada koper-koper kosong, mending (lebih baik) diisi sama barang dagangan. Kan istilahnya irit ongkos kirim barang. Benar kan...?


Akhirnya, semua koper kita isi dengan barang dagangan produk Amerika. Dan kebetulan adik saya yang bungsu mau membantu usaha saya di Jakarta. Akhirnya saya buat websit yang khusus melayani pembeli di Indonesia.

Kalau enggak salah usaha ini baru saya mulai akhir tahun 2007. Jadi ya... kira-kira baru berjalan setahun deh. Tapi alhamdulillah lagi usaha ini lancar. Apalagi pembeli dari daerah banyak juga lho yang berdatangan.

Kapan lagi pembeli bisa membeli produk dari Amerika dengan harga terjangkau. Selain itu mereka kagak kena macet untuk belanja, karena kan sistem pembeliannya dikirim lewat pos. So... sudah banyak pelanggannya dari mana-mana.
***
WAKTU terus berjalan.Usaha butik saya kan sudah berjalan karena awalnya hanya iseng-iseng. Waktu nyokap saya kesini... beliau tuh ngajarin saya membuat makanan Betawi. Itu namanya Soto Betawi dan Kerak Telor. Hmmm.. yummy enggak sih... Untungnya saya lagi moody-an alias maulah belajar masak buat masakan Betawi. Kebetulan bokap orang Betawi. Waktu itu saya cuma belajar sebentar. Nah, pas dipraktekin ternyata ga kalah enak dari masakan nyokap.. he he... he... berhasilah pokoknya.

Pas kebetulan waktunya bulan puasa lageee. Pasti ini masakan dicari sama orang-orang Indo. Kemudian beredarlah di milis alias saya promosiin. Eh bener dan enggak taunya banyak juga peminatnya. Apalagi kerak telor tuh.. wuihhh... eunakk tenannn dan mereka pada penasaran karena banyak juga yang belum pernah makan.

Kalau di Jakarta berapa ya sekarang harga satu porsi kerak telor? Di Maryland saya jual 5 dolar. Mahal enggak kira-kira? Tapi untuk di sini mah.. harga segitu pas bandrol. Kalau di Jakarta kayaknya kemalahan banget ya!

Untuk soto Betawi, pernah tuh buatin pesenan buat acara meeting panitia Ikatan Masyarakat Indonesia. Berdua sama nyokap kita masak... duhh capek juga buatin pesenan orang banyak. Tapi itu pengalaman yang asyikkk bagi saya.

Gue mau cerita sedikit nih, menjelang Lebaran nih, tiba-tiba ada telepon dari VOA (Voice of America). Mereka bilang, mau nggak kalau mempraktekkan bagaimana cara pembuatan kerak telor lalu disiarin di televisi dan bisa dilihat di JAKTV program VOA Pop Notes dalam rangka edisi Lebaran 2007.

Wowww...surprise surpriseeee.... Siapa sih yang enggak mau. Tapi saya pede enggak ga sih...? Masak baru sekali jualan kerak telor sudah berani masuk elevisi lagee... Soalnya kata mereka belum ada yg jualan kerak telor di Amerika. Dan ternyata salah satu pembeli ada yang kerja di VOA. Jadi mereka sudah mencicipi terlebih dahulu kerak telor buatan saya yang katanya ternyata enak...(geer nihhh.he.eehe..).

Akhirnya seminggu kemudian shootingnya dimulai dan beredar pas hari pertama Lebaran di JAKTV. Lumayanlah buat obat kangen saudara-saudara saya di Jakarta. Mereka bisa ngeliat saya di televisi walau kami enggak pulang kampung ke Indonesia pada waktu Lebaran. Melalui media layar kaca, rasanya cukup untuk pengobat rindu...he... he... he...

Sebenarnya yang membuat saya betah dsini, suasana di Maryland beda sekali dengan di Indonesia. Di sini kagak ada kemacetan, kagak ada polusi, bersih dan teratur. Disini ada empat musim: musim dingin, musim semi, musim panas dan musim gugur.

Kalo musim dingin paling engggak suka, karena harus pakai baju berlapis-lapis. Ribet enggak sih... Tapi anak saya suka tuh, karena dia bisa main seluncuran di salju. Oh iya biar pakai baju ribet tapi di musim dingin kita bisa bergaya pakai bajunya. Misalnya pakai jaket dan sepatu boots. Coba deh kalo musim panas, wah pakai bajunya asal aja pokoknya allias asal enggak kepanasan.

Biasanya yang dipakai celana/rok pendek dan baju kaos lengan buntung. Kta biasa pergi ke pantai. Saya suka ajak suami dan anak ke Ocean Beach atau Rehoboth Beach. Kira-kira perjalanannya memakan waktu dua setengah jam. Untungnya disini enggak macet, lancar-lancar saja di perjalanan.

Kalo rekreasi yg masih di sekitar rumah saya, paling ke Harbor. Kalau enggak yang di Baltimore Harbor atau Gaylord National Harbor (new). Berhubung kota saya dekat dengan Washington DC, kalau weekend suka jalan-jalan ke White House, National Monument atau ke museum-museum bersejarah. Kan bagus utk menambah pendidikan buat anak.

Di sini banyak kok turis-turis lokal maupun mancanegara. Apalagi kalau lagi ada event-event tertentu, seperti New Year, Christmas, 4th of July (Independent's Day) & Cherry Blossom.
Saya paling suka kalo udah 'Cherry Blossom' karena banyak tumbuh bunga-bunga putih semua (kiriman dr negara Japan).

Biasanya tumbuh setahun sekali pada bulan akhir Maret atau awal April (Spring) dan ada paradenya tuh. Namanya Parade Cherry Blossom, seperti pawai berkendaraan, tari-tarian dan musik. Masyarakat Indonesia yang ada di sini ikut serta meramaikan acara tersebut. Mereka mempersembahkan Reog Ponorogo dan kulintang. Hitung-hitung promosi kebudayaan daerah dari negara Indonesia. (*)

Ayah Kaka Desak Transfer ke City



Suporter AC Milan membentangkan spanduk dan gambar Kaka, menolak penjualan pemain asal Brasil itu. Namun, proses transfer Kaka ke Manchester City sepertinya tak terhindarkan.

MILAN, SENIN - Ayah yang juga penasihat Kaka, Bosco Leite, akhirnya tiba di Milan, Senin (19/1). Ini pertemuan pertama Kaka dengan ayahnya di kota itu. Diperkirakan, kehadirannya untuk mempercepat transfer Kaka ke Manchester City.

Alasan uang dinilai bakal menjadi dasar transfer Kaka, baik itu motivasi Milan maupun keluarga. Dengan transfer 108 juta pounds (sekitar Rp1,7 triliun) yang ditawarkan City memang sangat menggiurkan. Keluarga Kaka tampaknya juga menyambut baik transfer itu, hingga ayahnya yang sedang berlibur langsung ke Milan.

Sebelumnya, AC Milan yang menginginkan dana segar yang besar, sudah memberi lampu hijau kepada Kaka dan City untuk masalah transfer. Ayahnya memegang peran penting. Kehadirannya ke Milan tak lain membicarakan masalah transfer itu.

Dia dikabarkan juga akan menuntut kenaikan gaji buat Kaka. Di Milan, Kaka mendapat bayaran 9 juta euro per musim (sekitar Rp131,5 miliar). Sedangkan di City, Kaka akan digaji 15 juta euro (sekitar Rp219,2 miliar) per musim.

Menurut juru bicara Kaka, Diogo Kotscho, ayah Kaka akan bertemu dengan para pejabat Milan. Namun, setelah itu tak ada rencana untuk berbicara dengan para pejabat Manchester City.

Meski begitu, media Italia langsung berspekulasi bahwa transfer Kaka ke City akan segera terjadi. Sebab, sejauh ini tinggal menunggu keputusan Kaka. (AP)

HPR
kompas.com

Indonesia Tersenyum, Dari Oman Bawa Satu Poin



OMAN, SENIN - Indonesia pulang dari Oman sambil tersenyum. Pasalnya, Charis Yulianto dan kawan-kawan bisa membawa satu poin menyusul hasil imbang 0-0 melawan tuan rumah pada laga perdana kualifikasi Piala Asia 2011, Senin (19/1).


Pada pertandingan di Sultan Qaboos Sports Complex itu, tim Merah Putih terus mendapat serangan dari Oman. Namun tim besutan Benny Dollo ini mampu membendungnya berkat pertahanan berlapis yang diperagakan, membuat para pemain lawan frustrasi dan gagal memaksimalkan sejumlah peluang yang dimiliki.

Dengan demikian, Indonesia dan Oman yang tergabung di Grup harus berbagi satu angka. Hasil tersebut menjadi modal berharga bagi Indonesia sebelum kembali ke Tanah Air untuk mempersiapkan diri menghadapi tim favorit Australia, pada laga kedua yang berlangsung di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Rabu (28/1).

Bermain di hadapan puluhan ribu suporternya, Oman yang baru saja menjuarai Piala Teluk setelah di final menang 6-5 atas Arab Saudi melalui adu penalti, tampil sangat agresif. Sejak peluit kick-off berbunyi, tim besutan Claude Le Roy tersebut langsung membombardir pertahanan Indonesia.

Namun berkat kerja keras dan semangat pantang menyerah, setiap serangan tuan rumah bisa digagalkan. Markus Horison yang berdiri di bawah mistar gawang Indonesia patut mendapat acungan jempol, karena kiper berkepala plontos tersebut melakukan sejumlah aksi gemilang untuk menggagalkan beberapa peluang Oman.

Sementara itu, Indonesia yang lebih berkonsentrasi pada pertahanan juga memiliki kesempatan mencetak gol. Peluang terbaik dimiliki Boaz Salossa yang lebih dulu melakukan aksi individu sebelum melepaskan tendangan melengkung dari luar kotak penalti. Beruntung, penjaga gawang Ali Al Habsi mampu mengantisipasi dan menepis bola keluar sehingga hanya melahirkan tendangan pojok.

Pada babak kedua, Oman tetap memegang kendali permainan. Tetapi, lagi-lagi kecemerlangan Markus membuat gawang Indonesia tak bisa bobol. Selain itu, penampilan impresif Haryono ikut memberikan andil yang sangat besar. Gelandang bertahan Persib Bandung tersebut kerab mematikan aliran bola dari lini tengah, sehingga Oman terpaksa bermain melebar atau melepaskan tendangan dari jarak jauh.

Meskipun bermain defensif, pada babak kedua Indonesia juga punya kesempatan emas untuk mencetak gol. Pada menit ke-75, Abdul Musafry yang masuk menggantikan Budi Sudarsono sempat membuat para pemain belakang Oman kelabakan.

Striker Persiba Balikpapan itu mampu melepaskan diri dari kepungan lawan sebelum melepaskan tendangan dengan kaki kiri. Bola meluncur ke sisi kanan gawang, tetapi bisa diblok Ali Al Habsi. Bambang Pamungkas yang berdiri di sektor kiri me-rebound si kulit bundar, tetapi Ali Al Habsi kembali menghalaunya sehingga hanya melahirkan tendangan pojok.

Setelah peluang itu, pertahanan Indonesia kembali mendapat ujian. Pada menit ke-80, Oman mendapat sebuah peluang bagus ketika Markus salah mengantisipasi umpan silang dari sektor kiri. Beruntung, sundulan Hassan Mudhaffar ke gawang yang sudah kosong tak tepat sasaran karena bola melenceng tipis di atas mistar gawang.

Lima menit berselang, giliran Isnan Ali yang jadi penyelamat karena dia bisa menghalau bola keluar. Waktu itu, Markus sudah kehilangan posisi sehingga hanya pasrah melihat si kulit bundar hasil sundulan pemain Oman meluncur ke sisi kiri bawah gawang.

Dalam sisa waktu pertandingan, Oman yang tampak frustrasi mengendurkan serangan. Alhasil, sampai dengan peluit panjang berbunyi skor tetap 0-0 sehingga kedua tim berbagi satu poin.

Ini menjadi hasil yang bagus bagi Indonesia yang meraih kemenangan 3-2 atas tim Liga Oman, Al Shabab, dalam pertandingan ujicoba pekan lalu. Dengan demikian, moral pemain lebih bagus untuk menghadapi Australia. (LOU)


LOU


Senin, 19 Januari 2009

Depo Plumpang Terbakar, Arie Soemarno Akan Diganti?




Petugas pemadam kebakaran melakukan pembasahan di permukiman warga yang berada di dekat Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, yang terbakar hebat dan meledak, Minggu (18/1) malam.



Laporan Wartawan Kompas Suhartono

JAKARTA, SENIN - Di tengah-tengah upaya PT (Persero) Pertamina dan Dinas Pemadam Kebakaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menghentikan kebakaran yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Senin (19/1) dinihari, muncul isu mengenai pergantian Direktur Utama Pertamina Arie Soemarno.



Informasi yang diterima Kompas, Senin dinihari ini, disebutkan bahwa sebelum terjadinya kebakaran Depo Pertamina Plumpang, mulai Minggu (18/1) pukul 21.14 wib, Arie Soemarno disebut-sebut memang bakal diganti oleh direksi yang baru.




Menurut sumber, yang dekat dengan pejabat tinggi negeri ini, rencana pergantian Arie Soemarno sebenarnya sudah dibahas Sabtu (17/1) malam di kediaman pribadi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas Indah, Bogor, Jawa Barat.



Dalam rapat khusus itu, hadir Pelaksana Tugas Menko Perekonomian, yang dijabat Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menneg BUMN Sofyan Djalil, Mensesneg Hatta Radjasa, Sekretaris Kabinet Sudi Silalahi serta Komisaris Utama Pertamina, yang kini dijabat oleh mantan Kepala Kepolisian Negara RI Jenderal (Pol) Soetanto.



Dalam rapat tersebut, Presiden Yudhoyono menilai Arie Soemarno gagal sebagai dirut BUMN terbesar itu. Oleh sebab itu, ia harus segera diganti. Sri Mulyani, dalam rapat itu, mengusulkan dua nama, selain mantan Kepala Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR) Aceh dan Nias Koentoro Mangkusubroto, juga mengusulkan mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Erry Hardjapamekas.



Adapun, Soetanto mengusulkan orang dalam Pertamina, seperti mantan komisaris utama Pertamina Sony Soemarno, Direktur Pemasaran Pertamina Achmad Faisal dan komisaris Pertamina Maizar Rahman.



Hatta Radjasa yang dikonfirmasi lewat telepon selulernya saat memantau kebakaran Depo Pertamina Plumpang lewat televisi, Senin dinihari tadi, membenarkan adanya rapat di kediaman Presiden Yudhoyono. Namun, ia berkelit membenarkan agenda rapat di antaranya membahas rencana pergantian Dirut Pertamina.



Press Officer Wakil Presiden, Muchlis Hasyim, menyatakan, meskipun tidak diundang dalam pertemuan Presiden Yudhoyono, namun Wapres Muhammad Jusuf Kalla sudah mengetahui adanya rencana pergantian Dirut Pertamina. "Beliau mendapat informasi dari Menneg BUMN Pak Soefyan yang hadir dalam rapat tersebut. Namun, Wapres tidak tahu keterkaitan rencana pergantian Dirut Pertamina dengan kebakaran yang terjadi," ujar Muchlis..



Jadi, benarkah, kebakaran yang terjadi terkait dengan rencana pergantian Arie Soemarno, ataukah sebuah sabotase untuk melawan kebijakan pemerintah yang telah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) sebanyak tiga kali sejak awal Desember 2008 lalu? Kita tunggu saja.

HAR

Jumat, 16 Januari 2009

Gaza Kehabisan Lahan Makam. IsraeL belum stop..?!


Seorang ayah membopong jenazah putranya berusia setahun yang menjadi korban serangan Israel di Gaza, Senin (5/1).



GAZA, KAMIS — Jumlah korban serangan Israel di Jalur Gaza, Palestina, yang mencapai 1.000 orang ternyata mencuatkan masalah baru. Warga Gaza kesulitan mencari lahan kosong untuk menguburkan para korban yang terus bertambah.

Ya, tanah pemakaman di Gaza banyak yang penuh karena telah menampung tubuh-tubuh yang sudah tidak bernyawa akibat serangan Israel. Bahkan, beberapa lahan pemakaman yang sudah ditutup di kota Gaza terpaksa dibuka kembali akibat keadaan ini.

“Seluruh wilayah Gaza menjadi tanah pemakaman,” cetus Salman Omar (24), seorang penggali kubur di Pemakaman Sheik Radwan. Saking sempitnya lahan pemakaman di Gaza, satu keluarga terpaksa dimakamkan di liang yang sama. Seperti seorang anak yang dimakamkan bareng dengan kakeknya atau tiga anak yang masih bersaudara dimasukkan liang lahat yang sama dengan bibinya.

Di Sheik Radwan, aktivitas penguburan jenazah menjadi pemandangan sehari-hari. Makam-makam lawas dibongkar, tulang yang terlihat disisihkan untuk memberi tempat bagi jenazah baru yang akan dimakamkan.

“Jika ada orang yang mati sahid, Anda harus menguburkannya dengan segera. Saat akan menguburkannya, akan dicari mana makam keluarganya yang sudah ada. Apakah itu makam nenek, paman, ataupun ibunya. Bila ada tiga atau empat jenazah, ya dikuburkan di liang lahat yang sama,” ujar Omar.

Gaza memang memiliki luas wilayah yang tidak terlalu besar. Lebarnya hanya 10 km dengan panjang 40 km. Inilah yang membuat warga kesulitan mencari lahan baru untuk mengubur korban-korban tersebut. Sebenarnya ada satu tanah pemakaman, Martyrs Cemetery, yang memiliki lahan sisa cukup luas.

Namun, karena bombardir Israel dan serangan darat yang bertubi-tubi, membuat penduduk kesulitan menuju area tersebut.

Tak hanya itu, gencarnya serangan Israel membuat penduduk Gaza berpacu dengan waktu saat menggali kubur bagi para korban. Seperti yang dituturkan Iyad Samouni (26), seorang warga Gaza. Ia sempat menguburkan tiga kemenakannya, masing-masing Mohammed (5 bulan), Mutasim (1 tahun), dan Ahmed (2 tahun). Keluarganya dengan cepat menggali kubur bibi mereka untuk menempatkan tiga kemenakannya itu di sana pekan lalu.

“Kami menguburkan mereka dengan cepat. Kami takut terkena bom. Beberapa saudara saya juga mencoba membuka kuburan lama untuk menyiapkan tempat bagi mereka yang sudah meninggal. Namun, kami tidak memiliki banyak waktu,” ujar Samouni.

Ketiga kemenakan Samouni menjadi korban di sebuah "rumah jebakan" yang disiapkan tentara Israel. Di mana mereka bersama ratusan orang lainnya dikumpulkan dalam satu rumah dan diserang 24 jam kemudian.

Entah lahan pemakaman mana lagi yang akan digali warga Gaza jika korban terus bertambah. Hingga hari ke-19, serangan Israel tak jua berkurang, bahkan lebih gencar. (AP/TIS)

Lokasi Genangan Air di Jakarta



Genangan air akibat hujan deras menyebabkan beberapa kendaraan mogok.







JAKARTA, KAMIS — Hujan yang terus mengguyur Jakarta beberapa terakhir ini membuat beberapa lokasi di Ibu Kota tergenang.

Beberapa lokasi tidak bisa dilewati kendaraan, seperti di Kapuk Raya, Jakarta Utara, serta Jalan Perintis Kemerdekaan Depan RS Mediros, Jakarta Timur. Bahkan, permukiman di Pasar Minggu Pejaten Timur RT 017 RW 07, RT 05 RW 08, dan RT 16 RW 07 terendam hingga kurang lebih 100 cm.

Berikut lokasi yang terendam air berdasarkan data Traffic Management Center, Ditlantas Polda Metro Jaya.

Wilayah Jakarta Utara
1. Teluk Gong ± 20 cm
2. Kamal Raya ± 10 cm
3. Kapuk Raya 40 cm (tidak bisa dilintasi)
4. Muara Baru Ujung ± 20 cm
5. Depan Hotel Alexis ± 20 cm
6. Depan Balai Samudera Arah Barat ± 10 cm
7. Jalan Perintis Kemerdekaan Jalur Lambat depan ASMI Arah Timur ± 35 cm
8. Pos I Jalan RE Martadinata 10 cm
9. Depan SPBU Plumpang 25 cm
10. Depan Mall Artha Gading 15 cm


Wilayah Jakarta Selatan
1. Permukiman Pengadegan RT 08 dan 011 RW 01 ± 40 cm
2. Jagakarsa Tanjung Barat RT 10 dan 011 RW 01 ± 40 cm
3. Pemukiman Kebayoran Baru Petogokan RT 01, 02, 03 ± 50 cm
4. Pemukiman Pasar Minggu Pejaten Timur RT 017 RW 07, RT 05 RW 08, RT 16 RW 07 ± 100 cm
5. Permukiman Bukit Duri Tebet RT 11 dan RT 5 RW 10 ± 100 cm

Wilayah Jakarta Pusat
1. Jalan P Jayakarta Sawah Besar ± 30 cm
2. Jalan Letjend Suprapto Coca Cola ± 50 cm

Wilayah Jakarta Barat
1. Jalan Daan Mogot depan Samsat Jakarta Barat Arah Cengkareng ± 30 cm
2. Jalan Daan Mogot Jembatan Gantung Arah Grogol ± 10 cm

Wilayah Jakarta Timur
1. Jalan Perintis Kemerdekaan Depan RS Mediros ± 40 cm (kendaraan kecil tidak dapat melintas)
2. Jalan Kol Sugiono Depan RS Duren Sawit ± 20 cm
3. Jalan Perintis Kemerdekaan Pedongkelan ± 15 cm

EDJ

Kamis, 15 Januari 2009

Thomas Harriot Lebih Dulu Petakan Bulan daripada Galileo


Penampakan bulan










LONDON, RABU - Selama ini Galileo Galilei tercatat sebagai orang pertama yang mengamati permukaan Bulan menggunakan teleskopnya. Namun, kenyataannya Thomas Harriot dari Inggris lebih dulu melakukannya.

Galileo melakukan pengamatan Bulan pertama kali pada Desember 1609. Namun, sebuah naskah yang disimpan di kantor Arsip West Sussex mencatat bahwa Harriot telah melakukannya beberapa bulan sebelum Galileo.

"Thomas Harriot tidak hanya orang pertama yang menggambar objek ruang angkasa dengan teleskop pada 26 Juli 1609, namun ini telah menjadi kartografer Bulan yang hebat," ujar Drllan Chapman, ilmuwan dari Universitas Oxford. Kumpulan pengamatannya yang diselesaikan tahun 1612-1613 bahkan dinilai sebagai pelopor kartografi modern. Tidak ad peta sebaiak buatannya dalam 30 tahun kemudian.

Sayangnya, Harriot tak pernah mendapat publikasi atas terobosan tersebut seperti Galileo. Harriot adalah orang kaya yang dipenjara di Tower of London bersama dua rekannya karena kejahatan politik. Berbeda dengan Galileo yang saat itu jauh lebih muda.

"Sayang Harriot tidak dikenal dan kita semua hanya tahu Galileo. Namun Harriot adalah yang pertama dan peta BUlannya lebih baik daripada buatan Galileo," ujar astronom Inggris Sir Patrick Moore. Ia mengatakan, peta buatan Harriot jauh lebih baik dengan deskripsi gunung, lembah, dan yang disebutnya samudera.

Peta tersebut akan dipamerkan di Science Museum Inggris dalam perayaan International Year of Astronomy yang digelar serentak di seluruh dunia. Kehadiran peta tersebut diharapkan dapat mengangkat peran Harriot.

WAH
Sumber : BBC


Badai Charlotte Meluruh, Hujan Merata


Gambar : TROPICAL CYCLONE ' CHARLOTTE' dilihat dari Citra Satelit 11 Januari 2009, pukul 07.00 WIB




JAKARTA, RABU - Badai tropis Charlotte yang secara tidak langsung menimbulkan cuaca memburuk di wilayah perairan Indonesia sejak Minggu (11/1) hingga Selasa (13/1) akhirnya meluruh. Dampak yang ditimbulkan berupa perubahan wilayah pertumbuhan awan hujan kini makin merata, tidak lagi konvergen atau terpusat di wilayah-wilayah tertentu.


”Wilayah hujan yang makin merata itu mengurangi intensitas hujan lebat,” kata Kepala Subbidang Informasi Meteorologi Publik Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kukuh Ribudianto, Selasa (13/1) di Jakarta.

Meski demikian, untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat, BMKG tetap menyatakan beberapa daerah agar waspada terhadap hujan deras, petir, dan angin kencang, setidaknya di beberapa wilayah hingga Kamis pekan ini. Wilayah tersebut meliputi Sumatera bagian selatan, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah bagian selatan, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah bagian selatan, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Tengah, Maluku Tenggara, Papua Tengah dan Papua Timur bagian selatan, Jawa bagian utara dan barat, serta Bali dan Nusa Tenggara.

BMKG memprediksikan pula keadaan serupa masih berlangsung pada 16 hingga 19 Januari 2009 di wilayah Sumatera bagian selatan, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah bagian selatan, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Tenggara, Papua Timur bagian selatan, Jawa bagian barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Petugas BMKG dari Bidang Informasi Meteorologi Maritim, Hasneni, kemarin juga menjelaskan, saat ini terjadi pola angin yang membentuk pusaran laut dengan kecepatan udara rendah di wilayah perairan utara Biak dan Manokwari. Keadaan demikian juga berpeluang menimbulkan cuaca buruk dengan wilayah yang dinaungi awan dan petir.

Intensitas badai

Kukuh menyatakan, periode bulan Januari sampai Februari akan menunjukkan intensitas badai tropis di belahan bumi selatan mulai memuncak hingga dua sampai empat kali dalam sebulan. Dampak cuaca buruk akan makin terasa sehingga makin berpeluang mengganggu pelayaran maupun penerbangan, berikut pula menimbulkan hujan lebat yang berpotensi mendatangkan banjir serta tanah longsor.

”Intensitas badai yang memuncak sekarang bisa dilihat dari adanya pusat tekanan rendah di sekitar lokasi badai Charlotte yang meluruh. Kondisi pola angin di wilayah Indonesia hingga kemarin juga belum berubah, dibandingkan sewaktu badai tropis Charlotte masih aktif,” kata Kukuh.

Badai tropis atau siklon Charlotte aktif sejak 11 hingga 13 Januari 2009, diawali pusat tekanan rendah yang terpantau sejak 6 Januari 2009. Selama aktif menjadi siklon dalam tiga hari itu, badai Charlotte menimbulkan berbagai kecelakaan pelayaran di Indonesia yang menenggelamkan ratusan warga hingga tewas.

Badai tropis itu juga menimbulkan tarikan massa udara dari wilayah tekanan udara tinggi di daratan Asia sehingga menimbulkan pergerakan angin kencang dari utara ke selatan. Angin kencang di permukaan laut akhirnya menimbulkan gelombang tinggi hingga menerpa bagian pantai sebelah utara di beberapa pulau di Indonesia.

Mengenai kemunculan badai tropis di belahan bumi selatan pada periode sekarang, Kukuh mengatakan, sudah dua kali badai selama Desember 2008. Kedua badai tropis itu dinamai Dolphin (masa aktif 15-17 Desember 2008) dan Billy (masa aktif 18-29 Desember 2008).

Nawa Tunggal

Gelombang Tinggi di Samudera Hindia Sampai 17 Januari


Warga melihat gelombang besar yang menghantam tanggul penahan ombak di Pelabuhan Ikan Muara Angke, Jakarta Utara, Selasa (13/1)


CILACAP, SELASA — Gelombang di perairan pantai selatan Jawa hingga di tengah Samudera Hindia pada Selasa (13/1) masih cukup tinggi berkisar 2,5 meter-3 meter. Berdasarkan prakiraan Stasiun Meteorologi Kelas I Badan Meteorologi dan Geofisika Cilacap, gelombang tinggi itu akan terus terjadi sampai tanggal 17 Januari besok.

Menurut salah seorang prakirawan cuaca di stasiun itu, Teguh Wardoyo, kondisi angin dan gelombang laut di Samudera Hindia saat ini tak hanya dipengaruhi oleh angin tekanan rendah yang berpusat pada badai Charlotte di Teluk Carpentaria, Australia, tetapi juga dipengaruhi oleh angin bertekanan rendah yang berpusat di Laut China Selatan.

"Kedua pusat angin tekanan rendah itu menyebabkan angin di sekitar Samudera Hindia berembus cukup kencang dan gelombang laut pun menjadi tinggi," katanya.

Dalam kondisi cuaca seperti itu, menyebabkan pesisir selatan Jawa yang saat ini sedang memasuki musim angin barat dilanda angin cukup kencang. Arah angin tak hanya datang dari barat, tepatnya saat ini dari arah barat laut ke tenggara, tetapi juga dari arah selatan ke utara. Kecepatannya 27 kilometer sampai 50 kilometer per jam di tengah samudera dan 20 kilometer sampai 40 kilometer di sekitar pantai.

"Kami memprakirakan kondisi seperti ini masih berlangsung sampai tanggal 17 besok. Ini cukup berbahaya bagi kapal nelayan, kapal tongkang, ataupun ferry karena kapal-kapal itu bisa dihempas gelombang," kata Teguh.

MDN


Bintang-bintang Pemburu Melesat Bak Peluru


JAKARTA, SELASA - Melesat bak peluru, sejumlah bintang di ruang angkasa bergerak sangat cepat dari satu sudut langit ke sudut lainnya. Bahkan, beberapa terlihat seperti anak panah yang siap melesat ke sasarannya.

Teleskop Ruang Angkasa Hubble berhasil merekam beberapa di antaranya. Ilmuwan Badan Antariksa AS (NASA) Raghvendra Sahai dari Laboratorium Propulsi Jet di Pasadena, California, AS menggambarkan betapa mengejutkan perilaku bintang-bintang yang tergolong muda ini.


"Saat saya melihatnya pertama kali saya katakan wow, ini seperti peluru melesat di ruang antarbintang. Mata Hubble yang tajam merekam struktur dan bentuk bow shock-nya," ujar Sahai yang sejauh ini telah menemukan 14 bintang seperti itu bersama timnya.

Saat menembus gas antarbintang, kanan kirinya membara karena gesekan akibat tekanan tinggi. Efek bow shock ini membentuk struktur anak panah dan jejak gas membara di belakangnya seperti permukaan air yang pecah saat kepala mealju kencang di permukaan laut.

Dengan memperkirakan kecepatannya, umur bintang-bintang tersebut diperkirakan baru satu juta tahun. Ukurannya beberapa kali lebih besar daripada Matahari. Kecepatan geraknya mencapai 180.000 kilometer perjam atau lima kali lipat dibandingkan rata-rata pergerakan bintang. Artinya dengan asumsi tersebut, bintang-bintang aneh ini telah menjelajah ruang angkasa sejauh 160 tahun cahaya.

Ada dua kemungkinan mengapa bintang-bintang tersebut melesat sebegitu cepat. Bisa jadi bintang-bintang tersebut salah satu bintang dalam sistem bintang ganda yang meledak sebagai supernova sehingag terpental jauh. Kemungkinan lainnya, bintang tersebut merupakan hasil tabrakan dua bintang ganda yang menghasilkan objek baru yang terdepak keluar klusternya.

WAH
Sumber : NASA

Pesan dari Roket Hamas




Warga Israel berkumpul di dekat lokasi serangan roket Palestina di Israel, Kamis (28/2) malam.


oleh NINOK LEKSONO
”Serangan roket dari Gaza telah memaksa warga Israel untuk lari dalam jumlah yang makin banyak, meningkatkan keyakinan di kalangan pimpinan militer Israel bahwa misil Hamas bisa mengancam fasilitas nuklir paling rahasia bangsa itu di Dimona.”

(Fox News, 2/1)

Salah satu elemen yang banyak diperbincangkan selama berlangsungnya serangan Israel di Jalur Gaza adalah roket Hamas. Roket-roket itu, menurut Israel, ditembakkan ke sejumlah kota di wilayahnya. Berbeda dengan Israel yang bisa mengerahkan persenjataan udara, laut, dan darat yang berteknologi tinggi, roket—bersama mortir—itulah yang jadi tulang punggung persenjataan Hamas.

Selama tahun 2008, pihak Hamas, seperti dicatat Israel, telah menembakkan 1.750 roket (dan 1.528 peluru mortir), 2 kali lebih banyak dibandingkan dengan tahun 2007 dan 2006 serta 5 kali lebih banyak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. (GlobalSecurity.org)

Dengan roket itu pula Hamas bisa memberi ancaman lebih terhadap kota-kota Israel. Sebelum 2008, hanya kota Sderot (berpenduduk 20.000 jiwa) dan wilayah di sekitar Jalur Gaza yang bisa menjadi sasaran roket. Namun, pada 2008 pihak Hamas bisa menarget kota Ashkelon dan Netivot. Malah sejak Israel melancarkan agresi yang diberi nama Sandi Operation Cast Lead, Hamas bisa meluncurkan roket ke kota yang lebih jauh, seperti Ashdod dan Beersheba.

Membaca ”kemajuan” di atas, bisa jadi yang muncul adalah keperkasaan militer. Namun, dibandingkan dengan militer Israel yang disokong penuh Amerika Serikat, tentu roket Hamas belum setara. Namun, dalam banyak foto, kita sering melihat pejuang Hamas mengusung roketnya. Sebagian memang panjangnya hanya 80 cm sehingga cukup ditenteng.

Akan tetapi, kalau Israel begitu merisaukannya, pastilah ada alasan kuat. Sebagian tentu pertimbangan keamanan penduduk, tetapi yang tidak kalah dirisaukannya, dengan jangkauan yang terus bertambah, roket-roket itu juga mengancam arsenal nuklirnya.

Kalangan di Israel takut kalau roket Hamas dibiarkan, hanya tinggal soal waktu sebelum instalasi nuklir di Dimona, yang terletak 32 kilometer di sebelah timur Beersheba, jatuh dalam sasaran roket Hamas (Fox News, 2/1).

Kita tahu, Dimona adalah satu-satunya reaktor nuklir Israel dan banyak diyakini, di sanalah Israel menyimpan sekitar 200 hulu ledak nuklirnya.

Terus ditingkatkan

Berada dalam posisi serba terbatas, Hamas—dan juga Hezbollah—telah memilih roket sebagai andalan. Roket menjadi simbol perlawanan dalam konflik asimetri. Dengan memanfaatkannya secara cerdik, roket—seperti diperlihatkan dalam perlawanan pejuang Hezbollah pertengahan tahun 2006—bisa merepotkan Israel.

Kemarin, juru bicara Hamas di Dewan Legislatif Palestina, Musheir al-Masri, menyatakan, roket-roket yang sudah diluncurkan baru merupakan pesan pertama. Kalau konflik meningkat, serangan roket akan ditingkatkan dan Israel akan ”dihantam dengan cara yang belum pernah terjadi sebelum ini”.

Dari mana Hamas mendapatkan roketnya? Sebelum ini, Iran banyak disebut sebagai pemasok roket Hamas. Kini, roket Hamas juga disebut buatan China.

Jangkauan roket Hamas yang paling jauh sekitar 40 km. Banyak yang mengatakan, itu roket Grad. Ini nama Rusia atau ”Katyusha yang ditingkatkan”. Namun, Israel meyakini, roket yang ditembakkan ke Ashdod harus punya jangkauan dua kali lebih jauh daripada BM-21 Grad. Foto yang dibuat dari roket yang jatuh di dekat Ashdod memperlihatkan bahwa itu roket 122-mm, berarti juga bukan roket buatan Iran, apakah itu Oghab yang berjangkauan 34-45 km atau Fajr-3/Ra’ad dengan jangkauan 45 km.

Dugaan pun lalu mengarah pada roket buatan China yang bernama WeiShi (yang secara harfiah berarti ”Pengawal”). Keluarga roket WS yang berjenis sistem roket peluncur banyak (multiple launch rocket system) ini dikembangkan oleh Sichuan Aerospace Industry Corporation di Chengdu, Provinsi Sichuan. Seri roket WeiShi ini termasuk WS-1E 122-mm dengan jangkauan 40 km. Adapun roket Grad, Israel mengetahuinya dari roket yang ditembakkan ke Ashkelon.

Roket Qassam

Dari jenis-jenis roket Hamas, yang paling banyak selain Grad dan WeiShi adalah roket Qassam yang jangkauannya lebih pendek. Roket ini mulai diproduksi September 2001, menyusul pecahnya intifada Al Aqsha.

Roket yang namanya diambil dari pejuang asal Suriah yang melawan kuasa kolonial Eropa di Timur Tengah pada 1920-an dan 1930-an ini berbentuk silindris, dengan selongsong besi. Roket ini tidak dilengkapi sistem pengarah dan tidak akurat, tetapi ketika mulai dipergunakan untuk menyerang wilayah Israel, Maret 2002, ia menciptakan efek psikologis besar. Ini karena sebelum hadirnya Qassam, pejuang Palestina tidak punya alat untuk melakukan serangan jarak jauh.

Karena ukurannya yang kecil sehingga mudah dibawa dan peluncurannya simpel, Israel kesulitan menghentikan produksinya.

Kini dilaporkan sudah ada Qassam-4 yang punya jangkauan 17 km.

Menanggapi serangan roket Qassam, Israel telah sering melancarkan serangan ke pabrik pembuatan dan situs-situs peluncuran di Jalur Gaza, juga memasang sistem radar pemberi peringatan dini untuk memberi tahu warganya agar bersembunyi di tempat perlindungan bom.

Simbol kekuatan

Sebagai bangsa yang masih hidup dalam kesempitan, Palestina tidaklah mampu mengembangkan kekuatan perang sebagaimana Israel dengan Israel Defence Force yang punya sekitar 500 pesawat tempur, 200 heli tempur, dan 3.000 tank. Israel bahkan sudah punya rudal balistik jarak sedang Jericho. Namun, roket-roket yang tergolong sederhana itu memberi kekuatan pejuang Palestina.

Wujud perang asimetri, seperti halnya David yang melawan Goliath, masih menonjol, tetapi tampak bahwa roket telah memberi warna lain dalam perlawanan Palestina. Negara-negara yang menghadapi ketimpangan besar dengan lawan potensialnya pun bisa melihat roket sebagai jalan keluar meski kini upaya pengembangan roket telah dikekang oleh Missile Technology Control Regime yang didirikan Barat tahun 1987.

Hamas dengan roket-roket yang belum akurat, tetapi berjangkauan makin jauh telah membuat Israel cemas dan kini Israel mengerahkan kekuatannya untuk membungkam roket-roket itu sebelum jangkauan mereka semakin mengancam Dimona atau kota-kota besar Israel lainnya.